Kamis, 26 Juli 2012

Polda Metro Sita 132 Senpi Pada OPJ 2012

Ratusan pucuk senjata api yang disita Polda Metro Jaya
JAKARTA, (SUARA LSM) - Peredaran senjata api (senpi) di Ibukota begitu marak. Pasalnya, Polri menyita sedikitnya 132 pucuk senpi, plus 1736 peluru aktif ilegal melalui Operasi Patuh jaya 2012 (OPJ 2012). Polda Metro Jaya mengungkapkan hal itu pada Kamis (26/7).

Razia khusus kepemilikan benda mematikan selama satu pekan terakhir ini juga disita sebanyak 57.506 butir peluru soft gun serta 200.248 batang petasan berbagai ukuran.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Kombes Pol Rikwanto mengatakan, seluruh barang bukti senpi dan bahan peledak tersebut merupakan hasil operasi Patuh Jaya yang digelar jajaran Polda Metro dalam rangka mengantisipasi dini ancaman kriminal jalanan sampai transnasional di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

"Jenis senpi yang disita terdiri dari laras panjang 7 pucuk, senpi genggam 36 pucuk, dan peluru  air soft gun laras panjang plus sekitar 58.000 butir, termasuk diamankan pula 200.248 petasan berbagi ukuran, " kata Rikwanto kepada SP, Kamis.
  Pengungkapan terbesar selama 10 tahun terakhir kasus kepemilikan senpi ilegal di wilayah Ibukota sampai tahun 2012 ini melibatkan puluhan tersangka kini. Mereka kini ditahan oleh jajaran Polda Metro Jaya. (SP)

0 $type={blogger}:

Posting Komentar